Hampir di semua kegiatan yang banyak dilakukan menjadi serba online seperti sekarang ini. Salah satu misalnya pada dunia pendidikan, membuat interaksi guru dan juga siswa terpaksa juga harus dilakukan secara daring. Untuk itu cara membuat materi di google classroom banyak diikuti untuk memenuhi kebutuhan pendidikan.
Dimana google classroom sendiri adalah salah satu aplikasi yang banyak digunakan sebagai media sekolah secara online. Dengan memanfaatkan aplikasi semacam google classroom dapat membuat proses pembelajaran tetap bisa berjalan. Agar para siswa dan juga para guru bisa melaksanakan tugasnya meskipun dengan jarak jauh. Berikut tata cara yang bisa diikuti untuk membuat materi pada google classroom:
1. Mencari Kelas Tujuan
Langkah pertama yang dapat dijadikan sebagai cara membuat materi di google classroom adalah dengan mencari kelas tujuan. Dimana kelas tersebut merupakan kelas yang ingin diberikan materi. Jika sudah ketemu lakukan klik pada kelas dan dilanjutkan dengan memilih menu tugas kelas atau class work. Apabila diperlukan, bisa lihat laman https://www.gohitzz.com.
2. Mengunggah Materi
Apabila pengguna google classroom telah masuk dalam menu tugas kelas dapat melakukan langkah berikutnya dengan mengunggah materi. Caranya cukup mudah, hanya memilih menu create atau buat untuk melakukan hal tersebut.
Materi yang dapat dibuat juga bisa dikreasikan dengan menarik. Seperti misalnya berbentuk kuis, pertanyaan dan sebagainya. Jika pengguna memberikan jumlah materi yang cukup banyak, juga bisa melakukan pengurutan pada materi tersebut supaya mudah dipahami.
3. Menambahkan Lampiran
Selain materi yang dapat dimasukkan dalam google classroom, beberapa file lain atau lampiran ternyata juga bisa ditambahkan. Misalnya lampiran dari file yang berada di komputer, file yang terdapat pada google drive, beragam link dan lainnya.
Caranya cukup mudah, pengguna hanya perlu memilih ikon tambahkan dan memilih salah satu file yang diinginkan dari pilihan di atas. Jika sudah, tampilan google classroom akan melakukan salinan terhadap file yang telah dipilih dan menyimpannya pada bagian drive kelas. Jika ingin menghapus lampiran, tekan ikon berbentuk huruf X di samping lampiran.
4. Menambahkan Topik
Selain file, yang dapat ditambahkan pada aplikasi google classroom salah satunya adalah topik pembahasan. Untuk menambahkan topik pembahasan yang ada di google classroom adalah dengan masuk pada menu topik itu sendiri.
Kemudian dilanjutkan dengan memilih menu ikon berbentuk panah ke bawah yang terletak di samping. Apabila sudah, pengguna bisa memilih salah satu pilihan yang ada. Lalu pilih menu ‘buat topik’. Baru setelah itu pengguna bisa menuliskan nama topik yang diinginkan.
5. Melakukan Pengaturan
Bentuk pengaturan yang dapat dilakukan salah satunya seperti memilih siswa tertentu saja yang menerima materi. Serta juga bisa diatur untuk mengirimkan pada kelas tambahan. Jika pengguna ingin materi tersebut tidak diterima oleh semua siswa. Akan tetapi hanya sebagian siswa saja maka pengguna bisa memilih ikon berbentuk panah ke bawah.
Lalu cari nama siswa yang diinginkan untuk menerima materi. Agar mengetahui siapa saja nama siswa yang telah dipilih untuk menerima materi, pengguna bisa memilih menu jumlah siswa yang ada. Jika pengguna ingin membagikan materi tersebut pada kelas yang lain caranya cukup mudah. Pengguna hanya perlu memilih ikon panah ke bawah untuk memilih kelas yang dituju.
Demikian ulasan mengenai cara membuat materi di google classroom yang bisa dilakukan. Dimana cara di atas bisa dijadikan referensi ketika ingin menambahkan materi pada google classroom namun masih bingung. Pasalnya materi yang bisa ditambahkan cukup beragam bahkan disertai dengan lampiran yang beragam pula.